Kerjasama Dengan Perguruan Tinggi Luar Negeri Sedang Digalakkan UNMUHSurabaya
MasWasis.com, Surabaya, 12 Oktober 2014 – Universitas Muhammadiyah Surabaya tidak saja membenahi manajemen internal untuk running lebih cepat agar tidak ketinggalan dengan perguruan tinggi Muhammadiyah yang telah maju, UNMUHMalang atau UNMUHYogyakarta misalnya. Kini UNMUHSuarabaya tampak move on, menjalin kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi baik perguruan tinggi di dalam negeri maupun perguruan tinggi di luar negeri.
Universitas Airlangga merupakan Perguruan Tinggi Negeri yang telah menjalin kerjasama dengan UNMUHSurabaya. Unair merupakan PTN tertua sekaligus terbesar di Indonesia timur. Selain Unair UNMUHSurabaya juga bekerjasama dengan UNESA Surabaya.
Tidak hanya dengan perguruan tinggi papan di dalam negeri, UNMUHSurabaya juga menjalin kerjasama dengan Universitas Sains Islam Malaysia (USIM), Universti Malaysia Pahang (UMP), dan Universitas Malaysia Perlis (UNIPAM).
Hal tersebut disampaikan oleh Rektor UNMUHSurabaya, Dr. dr. Sukadiono MM, pada saat memberikan sambutan dalam acara Wisuda di Dyandra Convention Center, Surabaya, Ahad (12/10/2014).
Rektor juga menyampaikan bahwa pada akhir Oktober tahun ini UNMUHSurabaya juga akan menjalin kerjasama dengan Khon Khean Universiti, Thailand. Menurutnya, implementasi dari kerjasama ini UNMUHSurabaya telah mengirimkan beberapa mahasiswa Keperawatan untuk belajar ke Khon Khean Universiti, begitu juga sebalikya pihak Khon Khean Universti juga mengirimkan mahasiswanya untukbelajar di UNMUHSurabaya. (mw-01, mw-07,)

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s