MUSDA PAN Kota Madiun Dibuka Kuswiyanto
FOTO : Kuswiyanto ketika mumbuka MUSDA III PAN Kota Madiun _____________________________
Madiun 7 Desember 2010
Musyawarah Daerah III PAN Kota Madiun yang berlangsung di Hotel Kartika Abadi, Madiun tepat 1 Syuro, 7 Desember 2010 tadi pagi.berlangsung hangat. Hal ini karena dua kandidat yang mendapat rekomendasi dari DPP PAN yaitu Hartoyo –incumbent- dan M. Yasin bersaing ketat dalam perolehan suara. Namun akhirnya Yasin mampu mengungguli Hartoyo dengan selisih 4 suara. Hartoyo mendapatkan 16 suara dan Yasin mendapat 20 suara, sedang 1 suara abstain.
Pada MUSDA III PAN Kota Madiun ini calon Ketua yang direkomendasi oleh DPP PAN yang dibacakan oleh R. Suwasis Hadi hanya 2 orang dari 3 orang yang mendaftarkan diri . Salah seorang yang tidak mendapatkan rekomendasi adalah Heri anggota DPRD Kota Madiun. Namun ketika ditemui Wawasan Mahasiswa di lokasi MUSDA, sebenarnya Heri telah mengundurkan diri di depan para pendukungnya sehari sebelumnya.
Kemenangan Yasin ini ternyata tidak linier dengan kemenangan kelompoknya dalam pemilihan formatur, konon Yasin hanya menguasai sebagian saja dari 7 orang anggota formatur terpilih.
Tujuh orang anggota formatur teripilih yaitu Suwartono (30 suara), Erlyan (27), Endang W (17), Eko W (15), Helmy (14), Suwarto (12),dan Dyah (11).
Acara yang dibuka oleh Sekretaris DPW PAN Jawa Timur Kuswiyanto pukul 09.30 WIB ini berkahir pada pukul 16.15 WIB.
Dari DPW PAN Jawa Timur Hadir dalam acara ini dari, antara lain Kuswiyanto, R. Suwasis Hadi, Sholahuddin, Rahman Windiarto, Ana Lutfie, Marsono, Rifa, Agam, dan Sampurno. (wm 01)